Hubungan Antara Intensitas Menonton Tayangan Tiktok Dengan Perkembangan Bahasa Anak Di Nagari Batahan Selatan Pasaman Barat
DOI:
https://doi.org/10.24036/jfe.v4i3.224Keywords:
Intensitas Menonton, Perkembangan Bahasa Anak, TiktokAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara intensitas menonton tayangan tiktok dengan perkembangan bahasa anak di Nagari Batahan Selatan Pasaman Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional. Populasi penelitian ini adalah anak usia dini yang berada di Nagari Batahan Selatan Kecamatan Ranah Batahan yang berjumlah 32 anak. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik cluster random sampling, sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 24 orang anak. Teknik pengumpulan data penelitian ini yakni angket tertutup. Teknik analisis datanya menggunakan persentase untuk mencari korelasi dengan menggunakan rumus spearman rank. Hasil penelitian ini adalah: 1.) intensitas tayangan tiktok anak usia 4-5 tahun di Nagari Batahan Selatan Kabupaten Pasaman Barat dikategorikan Tinggi. 2.) perkembangan bahasa anak usia 4-5 tahun di Nagari Batahan Selatan Kabupaten Pasaman Barat dikategorikan kurang berkembang. 3.) Terdapat hubungan yang sangat signifikan antara intensitas tayangan tiktok dengan perkembangan bahasa anak usia 4-5 tahun di Nagari Batahan Selatan Kabupaten Pasaman Barat
References
Aulia, I., & Syur’aini, S. (2022). Relationship of Family Education with The Independency of Children at Age 5-6 years. SPEKTRUM: Jurnal Pendidikan Luar Sekolah (PLS), 10(3), 406. https://doi.org/10.24036/spektrumpls.v10i3.117002
Dwiana Sari, F., & Dorlina Simatupang, N. (2017). Pengaruh Penggunaan Media Permainan Papan Flashcard Terhadap Kemampuan Keaksaraan Anak Kelompok A TK Putra Airlangga Surabaya. Jurnal PAUD Teratai, 06(3), 1–8.
Hasmy, R. Z. (2014). Perbedaan Perkembangan Bahasa pada Anak Usia Toddler di RW 17 Kelurahan Pisangan Kecamatan Ciputat Timur dengan Anak Usia Toddler di PSAA Balita Tunas Bangsa cipayung. 1–151.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Munyati Aisyah Aisyah, Ismaniar
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.